Featured Posts

Pakan burayak cupang dari kuning telur

Burayak Cupang atau anak ikan cupang yang baru lahir, burayak cupang yang baru lahir belum membutuhkan makanan karena masih terdapat telur yang menempel pada tubuh burayak cupang tapi setelah 3-4 hari telur tersebut akan habis dan pastinya burayak akan memerlukan makanan untuk keberlangsungan hidupnya, untuk makanannya sudah pasti sobat akan memberikan kutu air, microworms ataupun artemia tapi buat sobat yang tinggal di kota pasti akan kesusahan dalam mencari pakan burayak tersebut. Kali ini saya akan memberikan alternatif buat sobat yang susah mencari pakan burayak tersebut. Mungkin buat para senior sudah tahu cara atau pakan buatan tersebut tapi buat yang para newbie atau pemula seperti saya hal ini akan sangat penting.

Bahan-bahan dan perlengkapan :

1.Telur
2.Air
3.panci
4.kain tidak terpakai
Cara membuatnya :
1. Pertama masukan Telur tersebut kedalam panci secara utuh.
2. Rebus telur tersebut hingga matang kemudian tiriskan.

3.kupas telur tersebut lalu ambil kuningnya saja.
4. Kuning telur  ditaruh ke kain lalu bungkus (sebelum di bungkus sobat bisa menghancurkan kuning telur tersebut agar menjadi halus).

5. Pakan buatan pun siap diberikan kepada burayak.

Catatan :

Perlu diperhatikan jika sobat memberikan terlalu banyak kuning telur tersebut kepada burayak maka dapat menyebabkan kekotoran pada air yang dapat mengakibatkan matinya burayak ikan, jadi pemberian pakan harus secukupnya saja.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pakan burayak cupang dari kuning telur"

Post a Comment

berkomentarlah dengan baik dan sopan